Translate

Minggu, 15 Juli 2012

Dahlan Iskan digugat ke PTUN karena.. ??????


Februari 2012
Dahlan merombak susunan direksi PT PAL karena terus merugi akibat ketidakharmonisan antardireksi.
Seluruh direksi lama diganti, kecuali Direktur Keuangan, Imam Sulistyanto. Direktur Utama PT PAL,
Harsusanto diganti M. Firmansyah Arfin, yang sebelumnya menjabat dirut PT Dok dan Perkapalan Surabaya
(DPS). Kerugian dan utang PT PAL yang mencapai Rp 1 triliun, diduga akibat salah perencanaan

Maret 2012
Dahlan merombak direksi BUMN Perkebunan.

  1. l Mengangkat Megananda Daryono sebagai Dirut Holding BUMN Perkebunan sekaligus Dirut PTPN III menggantikan Amri Siregar. Dipermasalahkan karena diduga terlibat dalam kasus pupuk Berdikari saat menjabat Deputi Menteri BUMN bidang Industri Primer.
  2.  Mengangkat Ismed Hasan Putro menjadi Direktur Utama PT Rajawali Nusantara Indonesia (PT RNI) menggantikan Bambang Prijono Basoeki.
  3.  Mengangkat Erwin Nasution menjadi Dirut PTPN IV menggantikan Dahlan Harahap yang pensiun.
  4. Mengangkat Pramono Edhie Wibowo sebagai Komisaris Utama PT Pindad, menggantikan George Toisutta.
Mei 2012
Dahlan mencopot Direktur Utama PT Merpati Nusantara Airlines, Sardjono Jhony Tjitrokusumo digantikan
Rudi Setyopurnomo, dengan alasan perseroan terus merugi. Menuai protes, lantaran pada saat yang sama Jhony tengah diminta membuat pembelaan.



April 2012,
Dahlan mengganti lima direksi PT Pertamina.

  1. l Chrisna Damayanto menjadi Direktur Pengolahan menggantikan Edi Setianto.
  2.  Hanung Budya Yuktyanta, (Presdir PT Badak NGL) menjadi direktur pemasaran dan niaga, menggantikan Djaelani Sutomo.
  3. Evita Maryanti Tagor, (Presdir PT Tugu Pratama Indonesia) menjadi Direktur Sumber Daya Manusia menggantikan Rukmi Hadi Hartini.
  4.  Luhur Budi Djatmiko, (Kepala Satuan Pengawas Internal) menjadi Direktur Umum menggantikan Waluyo
  5.  Hari Karyuliarto, menjadi Direktur Gas. 
Empat direksi lainnya: Direktur Utama Karen Agustiawan, Direktur Pengembangan Investasi dan Manajemen Risiko M. Afdal Bahaudin, Direktur Hulu M. Husen, dan Direktur Keuangan Andri T. Hidayat dipertahankan



Juni 2012
Mencopot Komisaris Utama PT Pos Indonesia, Farid Harianto, karena tak melaporkan harta dan kekayaannya kepada Komisi Pemberantasan Korupsi. Tak lama berselang, Komisaris Utama PT
Perkebunan Nusantara V mengundurkan diri karena alasan yang sama.



29 Juni 2012
Empat direksi PT Biro Klasifikasi Indonesia (BKI) dipecat karena dinilai tidak kompak.
 Mereka yang diberhentikan tersebut adalah

  •  Direktur Utama Purnama,
  • Direktur Keuangan dan Personalia Edy Cahyono,
  •  Direktur Teknik dan Pengembangan Ajatiman dan 
  • Direktur Operasi dan Pemasaran Setudju Bangkeng. 
Akibatnya Dahlan Iskan digugat ke PTUN karena dinilai memberhentikan mereka secara sepihak.







Tidak ada komentar: